“Aku bisa bembuatmu...” Lirik Lagu Risalah Hati Dewa 19, Ini Makna Dibaliknya!

s1sind.fbs.unesa.ac.id,
SURABAYA – Penggalan lirik lagu “Aku bisa membuatmu, jatuh cinta kepadaku meski
kau tak cinta, kepadaku. Beri sedikit waktu, biar cinta datang karena telah
terbiasa” menjadi viral di media sosial. Penggalan lirik yang dinyanyikan oleh
Yura Yunita tersebut sering menjadi backsound video reels, TikTok, maupun,
shorts.
Faktanya,
penggalan lirik lagu tersebut merupakan lirik lagu berjudul “Risalah Hati” yang
dipopulerkan oleh band legendaris Dewa 19. Lagu Risalah Hati merupakan lagu
hits yang dirilis pada tahun 2000 sebagai bagian dari album kelima berjudul “Bintang
Lima”.
Makna
Lagu
Lagu
ini telah menjadi salah satu balada cinta yang paling dikenang oleh para
penggemar musik Tanah Air. Dengan lirik yang penuh makna dan aransemen musik
yang mendalam, "Risalah Hati" menggambarkan perasaan cinta yang tulus
namun penuh kebimbangan.
Lagu
yang ditulis oleh Ahmad Dhani, pendiri dan pencipta lagu utama Dewa 19 ini, bercerita tentang seseorang yang sedang
dilanda perasaan cinta yang mendalam, tetapi di satu sisi merasa ragu dan takut
jika cintanya tidak berbalas. Tema universal inilah yang membuat lagu ini
begitu mudah diterima dan dapat dirasakan oleh siapa pun yang pernah mengalami
jatuh cinta.
Dengan
sentuhan musik pop rock yang menjadi ciri khas Dewa 19, lengkap dengan
aransemen gitar yang kuat dan melodi piano yang menghanyutkan, "Risalah
Hati" menjadi salah satu lagu paling ikonik dari band ini. Sejak dirilis,
lagu ini sering kali dinyanyikan dalam konser-konser mereka dan terus
mendapatkan tempat di hati para penggemar, baik dari generasi lama maupun baru.
Seiring
dengan perjalanan musik Dewa 19, "Risalah Hati" tetap menjadi salah
satu penanda utama dari kreativitas dan kejeniusan musikal mereka. Lagu ini
menunjukkan makna akan keyakinan dan keteguhan. Makna lagu ini mengingatkan
kita semua akan indahnya cinta dan kompleksitas perasaan manusia.
Lirik
Lagu
Hidupku tanpa cintamu
Bagai malam tanpa bintang
Cintaku tanpa sambutmu
Bagai panas tanpa hujan
Jiwaku berbisik lirih
Ku harus milikimu
Aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku
Meski kau tak cinta kepadaku
Beri sedikit waktu
Biar cinta datang karena telah terbiasa
Simpan mawar yang kuberi
Mungkin wanginya mengilhami
Sudikah dirimu untuk
Kenali aku dulu
Sebelum kau ludahi aku
Sebelum kau robek hatiku
Aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku
Beri sedikit waktu
Biar cinta datang karena telah terbiasa
Aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku
Meski kau tak cinta kepadaku
Beri sedikit waktu
Biar cinta datang karena telah terbiasa
Aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku
Meski kau tak cinta kau tak cinta
Aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku
Meski kau tak cinta kepadaku
Aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku
Meski kau tak cinta kepadaku
Beri sedikit waktu
Biar cinta datang karena telah terbiasa
Hidupku tanpa cintamu
Bagai malam tanpa bintang
Cintaku tanpa sambutmu
Bagai panas tanpa hujan
Penulis Konten: Muhammad Azhar Adi Mas’ud